Dipegang Intel i7-8700K, Inilah Prosesor Terbaik di Tahun 2017

Bicara mengenai prosesor, maka kita tidak akan lepas dari dua nama produsennya yakni AMD dan Intel. Keduanya saling bersaing memperebutkan posisi teratas dalam kekuasaan prosesor di pasaran, sehingga tiap tahun selalu merilis versi baru dari jenis prosesor yang akan dikeluarkan.

Melansir Tech Radar, sayangnya AMD harus mengalah, karena yang dinobatkan prosesor terbaik menurut Tech Radar ialah prosesor dari Intel, yang merupakan seri terbaru dari Coffe Lake yakni i7-8700K. Menurut mereka prosesor ini memiliki juara dalam masalah Overclocking, dan merupakan peningkatan dari seri sebelumnya karena sudah mengupgrade kapasitas core dan threadnya dengan jumlah 6 dan 12, bahkan hal itu juga menandingi prosesor AMD Ryzen dalam rentang harga yang sama.
Foto : Tech Radar
Selain itu prosesor ini juga dinilai memiliki keunngulan lebih dari dampak Oveclocking itu sendiri. Namun sayangnya jika kalian ingin melakukan Overclocking i7-8700K, kalian terlebih dahulu harus membeli Motherboard baru yang memang dikhususkan untuk melakukan kegiatan Overclock, dan ya memang hanya seri K yang bisa di Overclock, hal ini jelas berbeda dengan AMD Ryzen yang tidak perlu membeli Mobo baru, dan enaknya lagi semua prosesor Ryzen sudah bisa di Overclock.

Spesifikasi i7-8700K sendiri memiliki 6 core dan 12 thread, yang masing-masing memiliki base clock sebesar 3,7GHz dan melalui Turbo Boost 2.0 bisa mencapai 4,7GHz. L3 Cache sebesar 12MB serta PCIE Lanes ada 16. Memory yang disupport DDR4-2666Mhz, dan konsumsi daya normalnya hanya sebesar 95 Watt saja. Untuk harganya sendiri di Indonesia dijual dengan harga kisaran 6,5 jutaan.

Tentu saja dengan harga 6,5 jutaan tersebut, seolah-olah Intel ingin menandingi seri AMD Ryzen R7 1800x yang dalam rentang harga sama. Apalagi di dalam prosesor AMD Ryzen tersebut telah dibekali dengan jumlah core dan thread yang lebih banyak dari i7-8700K, namun sayangnya prosesor terbaik masih dipegang oleh Intel, dalam hal ini dipegang pada raja Cofee Lake untuk saat ini.
Foto : Tech Radar
Jika kalian tertarik untuk membelinya silahkan mencarinya di beberapa toko offline maupun online di Indonesia, karena bisa jadi dalam waktu kedepan prosesor ini akan melejit harganya seperti yang mereka lakukan pada seri yang dinilai dulu yang termurah yakni seri prosesor Intel Pentium G4560, yang dari harga 700 ribuan mendadak berubah jadi 1 jutaan.

Nah mungkin itu saja kali ini sobat infia, artikel ini merupakan tulisan yang membahas tentang prosesor terbaik di tahun 2017. Untuk seri artikel yang membahas tentang prosesor terbaik di rentang harga terendah, maupun dalam seri maksimal render, kalian bisa membacanya di dalam situs ini, karena setiap masing-masing jenis terbaik dipegang oleh prosesor dan pabrikan yang berbeda.

Share this

Related Posts

Sebelumnya
Next Post »